Anda ingin memiliki mobil bekas jenis SUV (sport utility vehicle), Daihatsu Taruna bisa dijadikan pilihan.
Daihatsu Taruna memiliki kapasitas tujuh penumpang, ideal dijadikan mobil keluarga.
Selain harganya yang cukup terjangkau, Taruna dinilai cocok dengan alam Indonesia memiliki kontur jalan beragam.
Di bursa mobil bekas, Daihatsu Taruna masih cukup diminati melihat populasinya yang kerap tersedia di beberapa showroom mobkas.
“Masih banyak peminat mobil Daihatsu Taruna di kalangan konsumen mobil bekas terutama untuk tipe manual,” ucap Sulastri, Marketing Jaya Mobil, dealer mobil bekas di Jl. Pamulang No.20, Tangerang Selatan, Kamis (3/6).
Mobil Daihatsu Taruna bermasin 1.500 cc, berdaya 85 dk ada yang tipe transmisi manual dan juga matik.
Berdasarkan data dari pedagang mobkas Daihatsu Taruna bekas tahun 2000 tipe
CL 1.6 Rp 40 jutaan.
Sedangkan untuk tahun 2005 tipe CSX 1.5 EFI, sekarang Rp 64 juta.